Sebelum akhir Januari kemarin, gue punya 1 kota yang menurut gue berada di timeline yang beda sama kota dan negara lainnya di dunia. Tokyo. Beberapa bagian kota ada yang 10-15 tahun lebih maju dari kita sekarang, beberapa bagian ada yang 10-15 tahun lebih lambat dari kita sekarang. Tapi akhir Januari kemarin daftarnya nambah 1 lagi. Copenhagen.
Ternyata Western Europe yang pernah gue datengin di umu 20 tahunan awal, sama sekali beda dengan Scandinavian countries. Sotoynya gue, yha eropa sama sama aja lah, fix ketampol wk. Terutama kota Copenhagen.
Bisa gue bilang, kota itu adalah kalau Jakarta yang sekarang, diapus, kita pencet restart, dibangun dengan benar oleh manusia yang kompeten, kebijakan negara yang bagus, nah kalo udah, trus kita tambahin 10 tahun of development lagi. Nah itu tuh. Wkwkwk. Ga jelas ya gw jelasinnya? Susah emang asli, maap wkwkw. Gue doain para pembaca dapet banyak rejeki sehingga bisa main kesana nanti.
Sangat sangat didesign dengan sangat bagus. Keliatan gitu pas bikin mikirnya banyak dan holistik. Bersih, rapih, nyaman. Orang-orangnya adalah yang paling tinggi hospitalitynya di seluruh Eropa kayaknya. Baekkkkk bangettt. Taxnya gede banget (30-60% dari income), tapi penduduk Denmark ranking 2 terbahagia di dunia. Tanda bahwa pemerintahnya kompeten dan amanah. HHHHH KAPAN YA? Wkwkw jadi sambat.
Selama ini kan visual identity gue di aspek warna itu: putih, item dan merah. Tapi setelah 3 tahunan, bosen banget gue wkwkkww. Ujung-ujungnya jadi males gambar. Menurut kalian gimana kalau kedepannya gue tambahin warna hijau? Soalnya warna merah itu warna komplementernya hijau. Reply plzzzzzzzz.
illustration by: sophia.prieto.v
Louisiana Museum of Modern Art. Ini oleh-oleh dari sana, digambarin istri hehe.
Gue abis ikut workshop ini nih 2 hari kemarin di Copenhagen. Belajar tentang take into account masa depan untuk dipake di strategic thinking masa sekarang. Penuh banget asli kepala gue. Ngebul poooooll. Pulang-pulang gue sakit wk.
Nanti gue janji kalau udah bisa gue go through lagi, gue summarize dan gue kirim di newsletter ini. Satu hal takeaway gue, kita di Indonesia ini sangat sangat short term thinkers banget yak. Parah. :’(Brand value mungkin udah pada sering denger. Tapi value lo pribadi apa? Gue jujur belum pernah mikirin dan gue tulis. Ketemulah resource ini. Kayaknya akan berguna nih. Fun ideas untuk yang lagi PDKT, date ke 2/3 mungkin?
The Power of Tiktok Edits or video editing in general.
40 mins video, cocok untuk commute. Eye opening untuk gue. I’d argue it will also do that for you, apalagi kalau kamu millenial keatas :3
Semoga isi newsletter kali ini berguna, atau menghibur atau sekedar untuk spik-spik ke kolega atau bosmu ya.
Iya mas nara, ijo oke kok buat dipilihhh